Resensi Film: Che: Part One - The Argentine (***/4)
Negara Asal: France, Spain, USA
Sutradara: Steven Soderbergh
Cast: Julia Ormond, Benicio Del Toro, Oscar Isaac
Plot: Biopic Ernesto 'Che' Guevara selama revolusi Kuba - ketika dia dan grup revolusioner pimpinan Fidel Castro mengumpulkan dan mengorganisir massa untuk menggulingkan rejim diktator Fulgencio Batista (IMDb).
20 tahun setelah berakhirnya perang dingin antara blok Barat dan blok Timur, kita dapat menyaksikan film-2 tentang Che Guevara dari sudut pandang yang lebih obyektif, tanpa embel-2 politik yang sering kali mengurangi bobot cerita. Berdasarkan buku harian yang ditulis oleh Guevara sendiri, Reminiscences of the Cuban Revolutionary War, film ini dengan setia mengikuti alur cerita yang ada. Secara keseluruhan terkesan datar - positifnya membuat film ini terkesan riel, negatifnya terkesan kurang menggigit atau tegang. Namun demikian, scene-2 konfrontasi antara tentara pemerintah dan grup revolusioner menjaga film ini tetap menarik untuk ditonton sampai akhir.
Cerita (***)
Screenplay (***)
Karakter (***)
Akting (***)
Keseluruhan: ***/4
No comments:
Post a Comment