Tuesday 10 December 2013

The Act of Killing

2014 Oscar Watch

The Act of Killing


Sutradara: Joshua Oppenheimer, Christine Cynn, Anonymous
Produser: Signe Byrge Sørensen, Werner Herzog, Anonymous

Jarang-2 penulis menulis review untuk film dokumenter,  tetapi kali ini perkecualian karena film dokumenter yang masuk “shortlist” daftar nominasi Oscar untuk Film Dokumenter Terbaik, bahkan menurut prediksi terakhir dijagokan memenangkannya, adalah film dokumenter tentang penjagalan massa yang terjadi di Indonesia pasca 30 September 1965. Filmmaker asal AS, Joshua Oppenheimer, yang bermukin di Copenhagen, Denmark, datang ke Indonesia antara tahun 2004 sampai tahun 2012 untuk membuat serangkaian film tentang Indonesia, salah satu di antaranya adalah film ini. Dalam film ini Oppenheimer pergi ke Medan, Sumatera Utara, dan mengundang para pelaku penjagalan di daerah tersebut untuk membuat film tentang peristiwa tersebut -- mereka dipersilahkan untuk memilih setting sendiri, memilih ekstra (cast pendukung) sendiri, menyusun script sendiri, mengarahkan sendiri, bahkan memilih genre film sendiri. Para pelaku tersebut kemudian menghubungi orang-2 penting, baik dari masa lalu maupun masa kini, yang mempunyai koneksi dengan mereka yang ingin tampil dalam film mereka; antara lain seorang penerbit surat kabar, seorang gubernur, seorang wakil presiden, dan seorang pemimpin organisasi paramiliter yang paling ditakuti (semuanya berstatus aktif ketika film ini dibuat). Sementara mereka membuat film mereka, Oppenheimer menempatkan camera untuk merekam pembuatan film tersebut, juga microphone untuk merekam segala pembicaraan off-stage yang terjadi. Hasilnya, suntingan dari camera dan microphone milik Oppenheimer ini, adalah chilling reenactment dari para pelakunya sendiri; dan yang lebih mengerikan lagi, sampai saat ini mereka semua masih memiliki impunitas (kekebalan hukum). Entah bagaimana kelanjutan film mereka sendiri.

Ada banyak crew Indonesia dari pihak Oppenheimer yang terpaksa disembunyikan dengan nama Anonymous demi menjaga keselamatan mereka. Akankah Oppenheimer mempunyai kesempatan mengucapkan terima kasih kepada crew tersebut dari atas panggung Oscar pada tanggal 2 Maret 2014 yang akan datang?

Menonton film ini membuat penulis sedih dan prihatin.

Prediksi Nominasi Oscar 2014:
  • Film Dokumenter Terbaik

The Act of Killing dapat anda temukan di eBay.com

No comments: