Thursday 1 September 2011

Dog Day Afternoon

Resensi Film: Dog Day Afternoon (****/4)

Tahun Keluar: 1975
Negara Asal: USA
Sutradara: Sidney Lumet
Cast: Al Pacino, John Cazale, Charles Durning

Plot: Suatu sore, Sonny dan temannya, Sal, merampok bank -- di luar rencana, situasi memanas menjadi penyanderaan dan mereka terjebak dalam sirkus media (IMDb).

Berdasarkan kisah nyata perampokan bank di Brooklyn, NY yang terjadi tiga tahun sebelumnya, Sidney Lumet mengarahkan film ini dengan dosis realisme yang tinggi -- setting, pengambilan gambar, karakterisasi, dan dialog-2nya terasa sangat riel. Musical score tidak digunakan dalam film ini, menimbulkan kesan dokumenter yang kuat. Dibuat pada jaman dimana generasi muda tidak percaya pada otoritas, Lumet berhasil menampilkan tokoh yang sesungguhnya anti-hero menjadi hero dalam waktu sekejap, dan secepat itu pula (gara-2 media) menjadi bahan cemoohan. Pada saat yang sama, penonton mengalami transisi perasaan: dari antipati, menjadi simpati, menjadi heran, campur aduk ... tetapi akhirnya, crime doesn't pay (kejahatan, apapun alasannya, akan membawa bencana). Film bertumpu pada script yang rapi dan ketat, studi karakter yang detil dan cermat, dan kemampuan akting para pemeran utama dan pendukungnya, khususnya Al Pacino yang memberikan akting terbaiknya sebagai Sonny, dan Chris Sarandon, yang walaupun muncul hanya sebentar, tetapi hampir saja mencuri perhatian, sebagai pacar gay Sonny.

Cerita (***1/2)
Screenplay (****)
Karakter (****)
Akting (****)

Keseluruhan: ****/4

Dog Day Afternoon dapat anda temukan di eBay.com

No comments: